Senin, 02 April 2018

"Be Creative, Think Creative"

Obat, Why Not

Tantangan level 9, tentang Be creative. Membuat saya berfikir apakah yang akan saya observasi di sekitar saya. Dan pada akhirnya saya menemukan banyak hal menakjubkan dari passangan hidup saya. 

Beberapa minggu setelah pernikahan.
“Bang, nanti mampir ke apotek ya, adek mau beli multivitamin, dan lainnya?”  ucap saya kepada suami ketika kami sedang menuju pulang kerumah yang artinya akan melewati salah satu apotek. Akhirnya agenda  untuk ke apotek terlewatkan.  Dan setelah sampai di rumah suami mengajak saya untuk mengobrol. Yang intinya suami tidak  setuju kalau saya memngkonsumsi obat obatan meskipun hanya obat anti masuk angin sacsetan.
Sebelum menikah  saya memang  berkecimpung di dunia kerja yang berhubungan langsung dengan obat obatan membuat saya terbiasa mengkonsumsi obat. Misal sakit kepala, maag,  badan drop, atau masuk angin, Maka saya tinggal minum obat, selesai. Atau suntik  vit c dan minum multivitamin kalau badan sedang drop. Jadilah saya candu pada obat.

Selain  obat masuk angin, vitamin untuk kulit, saya pun menjadi bahasan suami, dan meminta saya untuk  tidak mengkonsumsi lagi.  Kata suami, coba di perbaiki pola hidup, untuk vitamin kulit bisa banyak konsumsi buah dan sayur, untuk maag coba jadwal makannya diperbaiki. Atau tentang hobby saya yang suka daging, suami bilang boleh makan daging tapi perbanyak sayur dan buah. Dan anjuran suami agar saya  satu buku koleksi suami “Rahasia Kesehatan Rosulullah” dan beberapa tentang buku food combining.
Kini  sudah tiga bulan pernikahan kami, obat pun sudah jarang saya sentuh. Kini  makanan pun kami  perbanyak buah dan sayur, jadi kalau belanja bulanan suami pun mengajak saya ke toserba  yang menjual sayuran organik dan buah buahan local. Kalaupun kondisi tubuh kurang sehat, maka kami lebih memilih  obat obat herbal, dan  mengkonsumsi madu.
Pada akhirnya saya merasa kondisi tubuh saya lebih baik.
Terimakasih untuk suami dengan tegas dan sabar untuk mendidik saya agar hidup lebih sehat.

#tantangan10hari
#level9
#kuliahbunsayiip
#thinkcreative



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Temukan Kebahagiaanmu

Bicara soal bahagia ada aktivitas yang membuat bahagia yang terdiri dari dua hal yakni aktivitas yang disukai dan bisa dilakukan...